Peduli, Babinsa Pantau Balita Stunting Serta Bagikan Sembako

    Peduli, Babinsa Pantau Balita Stunting Serta Bagikan Sembako

    SURABAYA - Guna memberikan perhatian serta melihat perkembangan anak penderita stunting yang ada di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo Sertu Supri Wardoyo kembali mendatangi rumah warga serta bagikan sembako. Senin (05/12/22)

    Dan kali ini seperti yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Supri Wardoyo melaksanakan kegiatan pemantauan tumbuh kembang anak penderita stunting. Sebagai bentuk kepedulian terhadap perkembangan anak diwilayahnya, serta memberikan sembako sebagai dukungan moril kepada keluarga balita stunting sebanyak 6 Keluarga bertempat diwilayah Kel. Kutisari.

    Dalam upaya menurunkan stunting diwilayah Koramil 07/Tenggilis Mejoyo Babinsa Sertu Wardoyo mendata dan memberikan bantuan sembako bagi keluarga yang anaknya yang mengalami gizi buruk, kegiatan pemberian bantuan sembako tersebut dilaksanakan tepat sasaran dan juga melihat langsung perkembangan kondisi anak/balita stunting yang ada diwilayah binaan.

    Babinsa juga mendatangi rumah anak stunting sebagai upaya memberikan motivasi kepada orang tua anak agar lebih aktif dalam merawat dan memberikan Asupan gizi pada anak, kegiatan ini merupakan wujud nyata TNI dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat sebagai upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, " pungkasnya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Silahturahmi Babinsa Pantau Perkembangan...

    Artikel Berikutnya

    Vaksinasi Diwilayah Babinsa Lakukan Pendampingan

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Didi Sungkono, S.H., M.H.: Pelaku Arogan Suruh Anak SMA Sujud dan Menggonggong Tidak Beradab

    Ikuti Kami